Misa Pembuka Kapitel Umum dan Resepsi di Kolping Bildungsstätte

PDF Download

Misa Pembuka Kapitel bertepatan dengan Hari Jadi SND tanggal 1 Oktober, dirayakan di Gereja St. Lamberti. Dalam perayaan tersebut hadir para peserta Kapitel, para suster kita dari Jerman, para pejabat kota, dan umat paroki serta beberapa rekan suster di komunitas suster di Jerman juga turut hadir.  Pastor Johannes Arntz Lamberti, memimpin misa dan didampingi oleh Pastor Laurentius Schlieker, OSB, dari Biara Gerleve di Coesfeld yang memberikan homili. Sesuai dengan logo Kapitel kita dan Injil orang Samaria yang baik hati yang digunakan dalam misa, Romo menekankan, “Ketika kita mencintai Yesus, kita akan selalu menjadi ‘Gereja Samaria’ dalam praktiknya.”  Perayaan yang meriah mewakili kongregasi internasional kita dengan prosesi bendera dari 19 negara tempat kita berkarya. Selain itu ada  prosesi Injil oleh para suster Brasil, tarian oleh suster Afrika untuk mengiringi persembahan, para suster India mempersembahkan  Arati setelah konsekrasi. Di dalam misa juga diiringi lagu-lagu dari berbagai Bahasa: Jerman, Inggris, Indonesia dan Korea. Perayaan Ekaristi diakhiri dengan lagu Te Deum yang dinyanyikan dalam bahasa masing-masing secara bersamaan.

Setelah misa, dilanjutkan acara makan siang bersama di Kolping Bildungsstätte yang dihadiri oleh semua peserta kapitel dan para suster kita dari Jerman yang dapat bergabung dengan kami.

Sebelum makan malam, para fasilitator mempresentasikan sebuah sesi tentang disermen pribadi dan disermen komunal sebagai kerangka kerja Kapitel.

  • Homili P. Laurentius Schlieker OSB: Download
  • Jika Anda mengunjungi situs web SND bagian Reserved, di sana Anda dapat melihat banyak foto-foto.